Grand Maerakaca Semarang Luncurkan Wahana Golf

Grand Maerakaca Semarang Luncurkan Wahana Golf

Semarang – Grand Maerakaca mengeluakan wahana baru yaitu Golf Grand Maerkaca (GMM) yang berlokasi di area tambak Grand Maerakaca, berdekatan dengan Lumina Grand. Wahana ini memiliki konsep olahraga golf dengan nuansa gembira dan santai yang dapat dinikmati oleh pengunjung objek wisata tersebut.

Konsep olahraga golf ini dapat dikatakan berbeda dari biasanya, karena tujuan dari pembangunan ini bukan sebagai tempat olahraga profesional namun ditujukan untuk membangun suasana hiburan bagi pengunjung yang ingin belajar dasar-dasar golf. Dan lokasi yang digunakan bukan di lapangan golf asli tetapi di tambak bandeng, hal ini sebagai betuk pemanfaatan aset yang ada di PT RPP Grand Maerakaca.

Beberapa hal menarik dari GMM diantaranya pengunjung dapat menikmati suasana matahari tenggelam, jenis bola yang digunakan yaitu Floating Golf atau bola yang dapat mengambang di air, serta disediakan empat set mini golf. Permainan GMM ini merupakan satu-satunya di Jawa Tengah, bahkan di Indonesia.

Titah Listyorini selaku Direktur Pekan Raya Promosi Pembangunan (PRPP) Jateng, mengatakan bahwa pembuatan wahana permainan ini bekerjasama dengan CV Banyu Pariwisata Indonesia. Titah berharap agar perencanaan ini dapat berjalan dengan lancar dan dapat menjadi alternatif bagi warga Kota Semarang sebagai salah satu hiburan dikala suntuk akibat Covid-19.

“Lokasi Golf tersebut masih sepertiga dari rencana pembangunan yang hendak dilaksanakan. Kemudian untuk inovasi baru dari PT PRPP masih tetap akan ada, namun bisa dinantikan di kemudian hari,” jelasnya saat memberikan sambutan di  acara Soft Launching GMM, Minggu (14/3).

Perwakilan CV Banyu Pariwisata Indonesia, Binsar Padede juga mengatakan dengan adanya GMM diharapkan mampu menambah pengunjung di Grand Maerkaca.

”Kami melihat bahwa area air yang ada di Grand Maerkaca bisa menjadi sebuah arena olahraga. Bisa saja digunakan bagi jet ski, renang dan lain sebagainya. Namun kami memilih  Floating Golf  karena ingin menghadirkan sesuatu yang berbeda. Bisa dikatakan, GMM menjadi sebuah even wisata olahraga ( Sport Tourism ) yang dikemas dengan biaya terjangkau dan menyenangkan bagi pengunjung,” imbuhnya.

You might also like
Tags: , , ,

More Similar Posts

Menu